Rabu, 28 Oktober 2015

5 Hal yang Membuat Suasana Romantis Bersama Pasangan

    
romantic with sunrise
Sepotong pagi tanpa kopi
Kau bangunkan aku dengan suara lembutmu, "Hei,,ayo keluar dari tenda, langitnya indah sekali".
Dan seperti biasa, kau genggam tanganku erat. Membawaku berlari menyambut semburat jingga yang kilau menerpa samudera.
Ahhhh, ini pagi kita. Pagi yang akan selalu tanpa kopi. Hanya aroma cinta yang akan senantiasa temani geliat pagi kita selamanya.


Romantis. Kata ini seolah menjadi kata spesial bagi pasangan yang telah menikah. Seorang suami maupun istri selalu ingin menciptakan suasana romantis bersama pasangannya. Keromantisan dalam sebuah rumah tangga akan menjadi faktor kelanggengan ikatan pernikahan. Ketika di awal pernikahan, semua suasana terasa romantis dari pagi hingga pagi lagi. Perasaan berbunga-bunga tersebut terjadi karena otak kita mensintesis suatu hormon yang dinamakan phenyletilenamine. Akan tetapi, sintesis hormon tersebut tidak berlangsung selamanya. Lama-kelamaan sintesis hormon akan terhenti sehingga suasana romantis tersebut harus di ciptakan. Untuk menjadikan hubungan selalu rukun dan mesra maka pasangan harus merangsang sintesis hormon oksitosin. Semua pasangan pasti ingin merasakan suasana romantis itu selalu ada. Berikut saya tuliskan 5 hal yang bisa membantu kita menciptakan suasana romantis bersama pasanga yaitu:


1. Jalan-jalan saat sunset atau sunrise

Sunset pantai Nipah, Lombok
    Sunset merupakan moment yang romantis bagi banyak pasangan. Menikmati matahari terbenam di tepi pantai sambil mengenang masa-masa indah awal menikah akan membangkitkan kemesraan. Debur ombak dan rona senja akan membuat hati pasangan merasa melankolis dan mudah merasakan kasih sayang kepada pasangan. Lain halnya dengan momen sunrise, saat yang tepat untuk saling menyemangati dalam balutan kehangatan perasaan. Moment sunrise bisa menjadi charger untuk memperkuat ikatan rumah tangga. 

2. Memasak bersama


     Di hari libur, seorang suami sesekali bisa membantu istri memasak di dapur. Menghadirkan kemesraan saat memasak akan menimbulkan sensasi romantis yang berbeda. Saling bercanda sambil membuat bumbu masakan atau saling mentertawakan saat mata pedas terkena cairan bawang akan menjadi moment yang sulit terlupa. Suami memasak makanan pavoritnya dengan dipandu oleh istri menjadi hal yang seru karena terkadang terselip kekonyolan kecil seperti ikan teri yang terlalu gosong, atau suami membuat sambal tetapi lupa menaruh cabe, atau hal-hal lain yang bisa membuat anda tertawa lepas bersama pasangan. Dan biasakan makan sepiring berdua bersama pasangan. Hal itu mungkin terlihat sepele tapi akan memberikan dampak yang besar terhadap perasaan anda.


3. Berikan Hadiah Kejutan

     Kejutan-kejutan kecil akan sangat berpengaruh dalam merubah suasana perasaan. Suatu malam, sang suami pulang membawa hadiah untuk istri tanpa diminta. Hadiah tersebut tak harus berupa bunga yang indah dan mahal. Hadiah bisa berupa gelas cantik sederhana kesukaan istri atau botol air minum kecil untuk perlengkapan jalan-jalan. Yang kita lihat dari hadiah itu bukanlah mahal atau murahnya tapi suasana yang tercipta. Perasaan disayangi dan diperhatikan yang dirasakan oleh sang istri sangat penting untuk tetap membuatnya tersenyum bahagia. Perempuan itu sudah fitrshnya ingin disayangi dan lelaki itu sudah fitrahnya ingin diakui dan dipercayai. Maka kejutan kecil bisa menguatkan perasaan keduanya.


4. Menyanyi bersama

  
Tatap lekat mataku, jangan ragukan itu. 
Ini cinta, bukan yang lainnya.
Tatap dalam mataku, kaulah lamunan itu.
Ini cinta, bukan yang lainnya.
     Sepenggal lagu yang sering dinyanyikan suamiku sambil bermain gitar. Suasana romantis bisa terbangun dengan menyanyi bersama. Tak peduli seberapa cempreng suara anda, yang terpenting adalah suasananya. Menyanyikan lagu-lagu pavorit bersama pasangan kadang membuat perasaan menjadi sangat berbeda. 


5. Beribadah Bersama

       Saat yang paling romantis bersama pasangan adalah saat beribadah bersama. Bagi pasangan muslim, keromantisan itu akan terasa kuat saat sholat tahajud berjamaah. Di sepertiga malam, sang suami membangunkan istri atau sebaliknya. Dalam keadaan masih mengantuk menuju ke tempat wudhu. Lantas suami menjadi imam sholat dengan suara khusyuk. Suasana romantis itu seolah merasuk ke dalam hati terdalam dan sangat menguatkan perasaan antara keduanya. Mencintai karena yang maha cinta merupakan kesadaran yang akan menciptakan suasana romatis yang tiada duanya.


Semoga 5 hal yang membuat suasan romantis bersama pasangan ini bermanfaat..:)

2 komentar

awalnya mau bilang kalau sunset adalah rajanya romantis. tapi pas liat yang terakhir, beribadah lebih romantis dari pada sunset :))

Hehehe.....betulll..thanks ya dah mampir..:)