Aku di Bombo ncera (photo by bang Marwan) |
Bima...salah satu daerah di provinsi NTB tercinta. Aku punya banyak sekali teman dari daerah ini. Daerah yang konon ceritanya sangatttt panas. Temanku pernah bilang kalau daerah ini punya lebih dari satu matahari. Benarkah?...
Pegunungan Ncera di musim hujan |
Dan ternyata itu memang benar adanya. Suatu ketika aku kesana, panasnya bukan kepalang. AC kamar hotel serasa gak berguna. Tetap aja gerah dan keringetan. Dan yang paling parah adalah, saat itu aku sampai sakit. Dan aku katakan "aku kapok ke bima". Aku ingat betul, saat itu ada seorang teman bercanda "ema, kalau ada lelaki bima melamarmu bagaimana?"..dan saat itu spontan aku menjawab "Kalau panasnya begini, sepertinya aku butuh banyak berfikir". Maka sejak saat itu teman2ku suka ngolok.."Bima".
Kedua kalinya aku kesana, aku merasakan hal yang sama. Kepanasan. Tapi, ada yang aku suka kali ini. Namanya pantai amah ami (semoga tidak salah tulis). Aku suka karena pantai ini tidak berpasir. Pada malam hari terlihat sangat cantik karena cahaya lampu langsung terpantul ke air laut. Di sekitar pantai langsung pegunungan. Mungkin karena pantai di lombok kebanyakan berpasir, jadi ini terlihat beda. Menarik. Yaps...kadang sesuatu yang terlalu sering kita lihat akan terasa membosankan, itu akan kita sadari saat kita melihat sesuatu yang berbeda dari biasanya. So.....temukan banyak hal yang berbeda dalam hidup.
Pegunungan Langgudu di musim hujan |
Dan...yang merubah persepsiku adalah saat berkunjung ketiga kalinya. Ini benar2 berbeda. Saat itu tidak panas. Gunung2 menghijau dan terlihat sangattttttt cantik. begitu banyak pegunungan. Di wawo, langgudu..Ahhh itu sangat indah. Aku juga sempat ke bombo ncera, bombo itu air terjun dalam bahasa bima. Tempatnya di dalam hutan yang memukau. Hutan tropis yang hijau, asri, oksigennya bersih. Ahhhh,,,saat itu aku ingin bilang " Bima, sepertinya aku mulai jatuh cinta padamu".
bombo ncera |
4 komentar
bombo ncera itu keren kak buat berendam...
dinginnnnnn...
:D
iya...dingin cz dlm hutan...tp syng skali ksnax sma cwok2..haha,,,sndri cwek..jd cm bs fto2 ja..kpn ya kita bs ngebolang sm kliling plau sumbawa..he
lain kali kita kesana lagi ema... barengan lagiii .. nanti kita ceburin yahhhh hahaha
Hahaha....iya nih bang..jadi kangen....oh iya..foto yg ada ema by bang marwan..ntr di edit..hihi